5 Rekomendasi Curug di Majalengka, Cocok untuk Wisata Akhir Pekan

skinbea.com/21/ – Kabupaten Majalengka adalah sebuah daerah di Jawa Barat yang kini mulai terdengar di telinga banyak orang terutama dari luar daerah.

Kota Angin menyimpan banyak wisata dengan panorama alam bak surga tersembunyi di dalamnya.

Kabupaten majalengka di penuhi dengan kawasan perbukitan yang dihiasi dengan pepohonan rindang, sehingga membuat wilayahnya terasa sejuk dan segar. Maka tak heran jika kabupaten Majalengka kaya akan wisata alam dari mulai destinasi wisata dengan konsep puncak, hutan pinus, rekreasi kolam air pemandian dengan konsep kolam alami hingga waterboom.

Kawasan tersebut memiliki luas wilayah sekitar 1.204,24 km persegi dan berbatasan langsung dengan kabupaten Inderamayu di sisi utara, sementara wilayah tengah dan timur berbatasan dengan kuningan dan wilayah selatan, serta di bagian barat berbatasan dengan kabupaten Tasik Malaya dan Kabupaten Sumedang.

Kabupaten Majalengka dekat dengan Gunung Ciremai dan gunung Cakrabuana, meskipun demikian di kabupaten tersebut bukan hanya menyuguhkan wisata dengan pesona perbukitan, akan tetapi banyak wisata curug yang indah bisa kita jadikan wishlist rekreasi saat berminat liburan ke Majalengka.

Curug merupakan wisata alam dengan nuansa indahnya air mengalir dari atas bukit hingga ke bawah bukit biasa di kenal dengan air terjun.

Simak artikel ini untuk mengetahui rekomendasi wisata curug di Majalengka :

1. Curug ibun pelangi

Curug ibun pelangi merupakan sebuah air terjun yang dikelilingi dengan batu-batu besar yang membentuk seperti tembok besar yang menghimpit aliran sungai yang tidak terlalu dalam, sehingga ketika kita sedang berada di sngai maka barasa seperti kita sedang di dalam gua.

Pemandangan tersebut Nampak begitu indah di lengkapi pancaran sinar matahari dari atas batu semakin menambah kecantikan pesona objek wisata alam curug ibu pelangi. Sehingga wisata tersebut menjadi spot foto menarik bagi wisatawan.

Bukan hanya di curugnya, tetapi curug Ibun palangi memiliki daya tarik sebuah jembatan gantung cukup extreme namun sangat indah, jembatan tersebut biasa di jadikan spot foto oleh pengunjung.

Lokasi :

Alamat lengkap objek wisata curug ibun pelangi yaitu terletak di desa Sukasari Kaler, Kecamatan Argapura, kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Jam operasional dan HTM :

Untuk jam operasionalnya objek wisata curug ibun pelangi di buka setiap hari mulai dari pukul 08.00 wib sampai dengan 17.00 wib. Dan harga tiket masuk nya di bandrol dengan harga Rp.12.000 per orang, selain HTM wisatawan di wajibkan membayar parkir dengan tariff Rp. 3000/ motor dan Rp. 5000/ mobil.

2. Curug kapak kuda

Curug kapak kuda mempunyai pesona yang tidak kalah indah dengan curug ibun pelangi, untuk menuju spot utamanya, kita perlu tracking melewati area persawahan dengan jarak tempuh kurang lebih 300 m dan estimasi waktu sekitar 20 menit.

Meskpun melelah kan, akan tetapi lelah kita akan terbayar dengan suguhan panorama air terjun yang melikak likuk dengan indah dan suasana yang sejuk. namun curug kapak kuda sewaktu-waktu akan mengering bila terjadi kemarau panjang.

Lokasi :

Alamat lengkap objek wisata curug kapak kuda yaitu terletak di Dusun Tapak Kuda, Desa Sadawangi, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat

Jam operasional dan HTM :

Objek wisata alam curug kapak kuda tidak di pungut biaya sepeserpun, para wisatawan yang ingin berkunjung biasa menitipkan kendaraan di rumah warga dekat curug kapak kuda, karena wisata alam terbut bukan termasuk wisata yang di kelola oleh masyarakat sekitar jadi kita bebas berkunjung kapanpun.

3. Curug muara jaya

Curug muara jaya di kenal dengan curug tertinggi yang ada di majalengka dengan gaya curug bertingkat atau bahasa lainya yaitu cascade, curug tersebut memiliki dua tingkat curug dengan ketinggian sekitr 60 meter pada curug pertama dan 13 meter pada curug keduanya.

Untuk mencapai curug tersebut kita diharuskan tracking dengan jarak tempuh yang tidak jauh dan kondisi jalan yang aman berupa anak tangga, sepanjang jalan tracking kita disuguhkan dengan pesona alam perbukitan dan sawah-sawah yang indah.

Selain pesona alamnya, di objek wisata alam curug muara terdapat spot camping dengan pemandangan alam yang menakjubkan yang menenagkan, maka tak jarang wisatawan yang ingin camping memilih objek wisata tersebut.

Lokasi :

Alamat lengkap objek wisata curug muara jaya yaitu terletak di kampong Apuy, Argamukti, kecamatan. Argapura, kabupaten Majalengka jawa barat.

Jam operasional dan HTM :

Harga tiket masuk nya di bedakan setiap usia yaitu di bandrol dengan harga Rp. 15.000 untuk orang dewasa, sedangkan untuk anak-anak dibandrol dengan harga Rp. 5000, jika ingin camping maka dikenakan tarif sebesar Rp. 20.000.

4. Curug cipeuteuy Selain curug muara jaya, objek wisata curug cipeuteuy juga memiliki spot camping terbaik. Meskipun sama-sama memiliki konsep yang sama yaitu spot camping dengan nuansa alam air terjun yang indah Namun keduanya memiliki karakteristik yang berbeda dan daya tarik masing-masing.

Curug cipeuteuy memiliki air terjun yang lebih tenang karena ukurannya yang lebih landai dan memiliki arus yang lebih kecil, namun sebagai pelengkap terdapat air terjun buatan yang didesain secara memanjang terlihat sangat aesthetic. Cocok sebagai spot foto menarik anda.

Untuk menuju spot utamanya kita di haruskan tracking dengan jarak tempuh 300 meter, dan dibawah curug terdapat kolam dengan air jernih yang bisa kita pakai untuk berendam sembari menikmati keindahan pepohanan pinus yang meneduhkan.

Lokasi :

Alamat lengkap objek wisata curug cipeuteuy yaitu terletak di Jl. Dukuh Pasir, Desa Bantaragung, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45474.

Jam operasional dan HTM :

Harga tiket masuk nya yaitu di bandrol dengan harga Rp. 15.000 untuk orang, dan wajibkan membayar parkir guna pengamanan kendaraan yaitu sebesar Rp. 3000/ motor dan Rp. 5000 / mobil, sedangkan jam operasionalnya di bedakan antara weekday dan weekend yaitu senin- jumat buka pada pukul 08.00 wib sedangkan sabtu-minggu dibuka Selama 24 jam.

5. Curug sawer

Berikut nya curug yang ke lima yaitu curug sawer, curug sawer merupakan wisata alam Majalengka yang memiliki pesona alam yang menakjubkan berupa air terjun berukuran lebar dan menjulang tinggi, dengan arus air yang deras, namun sewaktu-waktu berupa, tergantng cuaca.

Dilengkapi dengan panorama bebatuan yang ditumbuhi dengan tumbuhan hijau semakin menambah daya tarik wisata tersebut. di bawahnya terdapat aliran sungai yang indah dan segar dengan dasar yang tidak terlalu dalam, sehingga aman untuk wisatawan bermain air.

Wisata curug sawer cocok untuk anda yang ingin mencari spot foto menarik.

Lokasi :

Alamat lengkap objek wisata curug cipeuteuy yaitu terletak di Jl. Dukuh Pasir, Desa Bantaragung, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45474.

Jam operasional dan HTM :

Sama halnya dengan curug kapak kuda objek wisata curug sawer belum dikelolah masyarakat maupun pemerintah, jadi akses wisata tersebut tidak di kenakan biaya sepeserpun.

Masih banyak objek wisata lain yang bisa kita kunjungi saat ingin menikmati akhir pekan di majalengka. Curug hanya sebagaian dari kekayaan alam yang ada di kabupaten tersebut. ada banyak pilihan destinasi yang bisa menjadi referensi untuk renacana liburan keren kita.

Leave a Comment